Sabilillah Mosque
Sabilillah Mosque things to do, attractions, restaurants, events info and trip planning
Description
Ratings
Posts
Masjid Sabilillah Semua orang Malang dipastikan mengetahui keberadaan Masjid Sabilillah yang terletak di Jalan Ahmad Yani No.15, Blimbing. Namun, tidak semuanya tahu jika masjid itu adalah bekas markas tentara sabilillah. Masjid tersebut menjadi sebuah monumen bagi Arek Malang saat perang melawan Inggris pada 10 November 1945 di Surabaya. Mereka tergabung dalam Laskar Sabilillah pimpinan KH Masjkur. Masjid itu dibangun untuk menjadi penanda perjuangan laskar tersebut. Masjid Sabilillah berdiri di lahan seluas 8.100 meter persegi dan dibangun di sebuah hamparan tanah kosong dimana pada masa perang digunakan untuk berkumpul. Di sana ada sebuah gubuk yang dijadikan markas bersama Laskar Sabilillah dan Laskar Hizbullah. Di tempat sederhana itu, seluruh laskar berembug mengatur strategi perjuangan pada pertempuran 10 November dan agresi militer Belanda dua tahun kemudian. Kemudian pada tahun 1968 ada monumen perjuangan sebagai rencana pembangunan masjid. Pembangunan itu sendiri baru terjadi pada tahun 1974, sekaligus sebagai sarana dakwah kepada masyarakat. '); }()); Karena dianggap sebagai sebuah monumen, bentuk dari Masjid Sabilillah benar-benar penuh arti. Pilar utama sebagai penyangga berjumlah sembilan sebagai penanda jumlah wali sembilan. Kemudian dikitari oleh 17 buah pilar kecil sebagai penanda hari kemerdekaan. Kemudian kubah masjid yang berdiameter 20 meter mengisyaratkan sifat-sifat Tuhan. Kemudian tinggi lantai mencapai delapan meter mengartikan bulan Agustus hari kemerdekaan, kemudian menara masjid setinggi 45 meter adalah sebagai simbol tahun kemerdekaan. Sementara di teras masjid ada sebuah prasasti kecil untuk mengenang perjuangan kemerdekaan yang dipelopori oleh alim ulama. Prasasti itu berbunyi: ‘Masjid Sabilillah sebagai monumen perjuangan kemerdekaan RI 1945 yang dipelopori oleh alim ulama.’ Masjid Sabilillah ini juga mempunyai prestasi yang bagus, karena mendapatkan anugrah dari Kementerian Agama RI melalui Ditjen Bimas Islam bersama 12 masjid lain di Indonesia pada tahun 2016 kemarin. Penghargaan yang diberikan langsung oleh Menteri Agama RI Lukman Hakim Saifuddin ini Masjid Sabilillah mendapatkan Masjid Besar Percontohan Paripurna, yakni masjid sempurna dan paripurna dengan penilaian tiga aspek sekaligus, yakni aspek imarah (aspek peribadatan), idarah (aspek manajemen), dan aspek ri’ayah (perawatan dan pemberdayaan).
I Ketut Sidharta Yogatama (aiketsueternallove)I Ketut Sidharta Yogatama (aiketsueternallove)
10
Saya ingin share pengalaman waktu saya berada dimasjid Masjid sabilillah ini. Masjid ini memiliki fasilitas yang lengkap, saya ingin mengulas mulai dari depan, mulai dari parkirannya,di masjid sabilillah parkirannya luas sekali ratusan sepeda motor bisa diparkirkan, dan puluhan mobil bisa diparkirkan dimasjid ini, terutama waktu sholat jum'at, juga ada kotak infaq parkir, seikhlasnya. Masjidnya sangat besar dua lantai yang luas-luas. Dilingkungan masjid ini bersih. Asri, indah, sejuk, nyaman, sangat dijaga sekali kebersihan dimasjid ini. Didalam masjid terdapat tempat penitipan sandal/ sepatu / barang berharga. Serta tempat peminjaman mukena, sarung. Kemudian toiletnya khusunya saya mengulas toilet laki2 , toiletnya wangi, bersih, tidak licin. Toiletnya juga luas, terdapat wc kalo gak salah 5 kamar mandi/ wc. Tempat kencing +- 8 /10. Tempat wudlunya banyak mencapi 20 an, diatasnya dilengkapi dengan tempat tas/ jaket. Terus disediakan keset yang banyak agar tetap terjaga kebersihan ketika mau masuk ke tempat sholat. Tempat sholat antara laki2 dan perempuan dipisahkan dengan sekat setinggi 1-2 meter an. Karpet untuk sholat wangi dan bersih tidak bau, empuk juga, pokoknya nyaman sekali. Ada banyak alquran disetiat tiang penyanngga masjid, tiang penyabgganya besar sekali jadi di kasi tempat al qudan, speaker, dan lampu, serta ornamen lafadz2 alquran, dengan warna coklat kayu, disediakan kotak amal di setiap sudut masjid. Dilarang tidur dalam masjid ini, disediakan kursi untuk sholat bagi orang yang tidak dapat sholat dengan berdiri, atau pun dengan duduk. Dimasjid ini sering diadakan pengajian, yang sangat bermanfaat. Disediakan tempat tarik uang dari BANK BNI, BRI, BRI SYARIAH, SERTA BANK BERSAMA, di sediakan tempat beli minum otomatis, masukin uang sendiri ke mesin. Trus ada warung makan, sama mini market yang cukup lengkap. Disini sering digunakan ACARA pernikahan, ada penyewaan gedung. Ada pujasera juga, serta disediakan sekolah dimasjid ini untuk sekolah tk dan SD ISLAM SABILILLAH MALANG. Serta taman yang indah, pohon-pohon yang rindang, . Ini adalah masjid yang besar, dan indah, nyaman, serta disini sering ada pengajian, ada anak dan orang hafalan al quran, ngaji al quran. Terimakasih, jika ada salah tolong dibenarkan yaa.
Arif ArdhiansyahArif Ardhiansyah
20
Sesuai namanya, selain sebagai tempat beribadah Masjid Sabilillah Malang juga merupakan ‘monumen’ untuk mengenang jasa Laskar Sabilillah yang berjuang mempertahankan kemerdekaan Indonesia. Inilah pesona masjid perjuangan tersebut. Kisah itulah yang membuat masjid ini layak masuk ke dalam destinasi wisata religi. Terlebih Masjid Sabilillah Malang menjadi salah satu dari 23 masjid percontohan tingkat nasional oleh Kementerian Agama. Ini berarti selain memiliki bangunan yang indah, fasilitas, program, dan manajemen di masjid ini bisa jadi teladan masjid lain. Masjid Sabilillah berdiri megah setelah pintu masuk Utara Kota Malang. Tepatnya di Jalan Ahmad Yani no. 15, Blimbing, Kecamatan Blimbing. Kecamatan ini terkenal dengan kehijauan dan kebersihannya. Lokasi masjid ini juga bisa dibilang cukup strategis, yaitu di pertigaan Blimbing yang merupakan salah satu akses utama ke Kota Malang. Dengan demikian, tak perlu khawatir terhadap transportasi untuk menuju Masjid Sabilillah. Selain menggunakan kendaraan pribadi, beberapa moda transportasi umum juga lewat jalan tersebut. Selain ditunjang dengan arsitek yg apik dan menawan, Masjid ini terkenal juga mengedepankan kebersihan dan kerapihannya. Sejak masuk ke halaman parkir masjid, jamaah langsung disambut dengan tempat parkir yang luas, rapi, dan terawat. Tempat wudhu dan toiletnya pun tak kalah bersih. Tak heran bila masjid ini meraih predikat Masjid Besar Terbaik Nasional 2022. Bagian dalam masjid pun terlihat sangat terawat, mulai dari karpetnya yang selalu bersih hingga pilar-pilar dan dinding yang tampak mengilap. Untuk menjaga kebersihan masjid, pengurus masjid menyediakan banyak tempat sampah di beberapa titik, sehingga jamaah tidak membuang sampah sembarangan. Keteraturan, kerapihan, dan kebersihan tersebut selalu terjaga berkat manajemen dan organisasi masjid yang baik. Masjid ini juga dilengkapi dengan perpustakaan, kantin, serta gerai ATM. Ada pula gedung yang kerap disewakan untuk resepsi pernikahan. Di depan masjid juga tersedia minimarket yang menjual makanan, minuman, serta jajanan dan oleh-oleh khas malang. Tak heran setiap kali saya berkunjung ke Malang pasti mampir ke Masjid ini untuk sujud ke hadirat-Nya. Wallahu 'alam bisshawab..
miftakhur rokhmanmiftakhur rokhman
10
This place is a place of worship of the Islamic religion. Sabililah Mosque is located on Jalan Soekarno Hatta, Malang City according to the existing Google Maps. Sabillilah Mosque is very recommended as a place of prayer. Sabilillah mosque has a very large number of cars and motorcycles. Sabillilah Mosque is located in the middle of the city, so many visitors visit for prayers. The facilities of the sabilillah mosque are very adequate. Among these facilities are ablution places for sons and daughters, toilets, mukena, fans and carpets that make it comfortable to worship at the sabilillah mosque in Malang. The mosque is very clean both from the outside and inside of the mosque.
029_ Nur Aulia Keysha Mayasari029_ Nur Aulia Keysha Mayasari
10
This place is beyond mosque. I think that the management manages the mosque so well. Besides comforting praying room (which is the priority), they also provide a large parking lot, pujasera (restaurant), minimarket and ATMs for banking as they realize that most of the jamaah are musafir (travelers). The religious rituals (other than salah) are routinely provided (pengajian, zakat, etc). In addition, they have educational institution next to it. So, its a quite recommended one-stop place for muslims (and non-muslims) who travel to or through Malang.
Fahrizal MaulanaFahrizal Maulana
00
Saya ingin berbagi pengalaman mengesankan saya saat mengunjungi Masjid Sabilillah. Berikut adalah review singkat: Masjid ini mudah diakses karena lahan dan bangunannya luas, membuatnya terlihat jelas dan besar. Saya tiba di sini jam 3 pagi setelah perjalanan bis dari Jakarta ke Malang, dan masjid ini menjadi tempat yang cocok untuk beristirahat sejenak menunggu waktu shalat. Masjid yang besar ini dilengkapi dengan fasilitas yang sangat memadai. Parkirannya luas, tempat wudhunya besar dengan fasilitas cuci kaki dan toilet yang sangat bersih dan enak untuk mandi. Ibadah di masjid ini pun dapat dilakukan dengan nyaman, dan saya merasa bisa beristirahat dengan baik, subhanallah Menariknya, selama saya berada di masjid ini, saya ditemani oleh seorang anak kucing yang sangat lucu. Kehadirannya menambah kehangatan dan keceriaan di lingkungan masjid. Saya ingin mengingatkan pemudik dan pengunjung untuk berhati-hati saat memarkirkan mobil, mengingat adanya kucing kecil yang lucu ini. Saya berharap mereka yang berkunjung bisa memberikan perhatian, memberi makan dan minum kepadanya. Dia sendirian di sini dan senang bermain. Secara keseluruhan, Masjid Sabilillah tidak hanya memberikan pengalaman ibadah yang nyaman, tetapi juga memberikan kesan positif melalui suasana yang damai dan kehadiran anak kucing yang lucu. Semoga pengunjung berikutnya dapat merasakan kebaikan dan keindahan di tempat ini serta memberikan perhatian kepada si kucing kecil yang menyenangkan ini.
Muhamad Zikry HidayatMuhamad Zikry Hidayat
10
Nearby Restaurants Of Sabilillah Mosque
Bakso Bakar Trowulan
Sambal Bawang Mbok Jayus
Gondhol Meatball
Vosco Coffee
BURGER SHOT
Depot "Janur Kuning"
Sego Ceker glintung
Bakwan Subur Bakwan Babi
Soto Lamongan & Tahu Campur Cabang Lonceng
Warung Manteb Bu Lanny

Bakso Bakar Trowulan
4.5
(2.9K)$$
Click for details

Sambal Bawang Mbok Jayus
4.4
(1.9K)$
Click for details

Gondhol Meatball
4.5
(1.5K)$$
Click for details

Vosco Coffee
4.5
(939)$$
Click for details
Reviews
- Unable to get your location