Candi Jawi (Jawi Temple)
Candi Jawi (Jawi Temple) things to do, attractions, restaurants, events info and trip planning
Description
cultural
outdoor
family friendly
Jawi temple is a syncretic Hindu-Buddhist candi dated from late 13th century Singhasari kingdom. The temple is located on the eastern slope of Mount Welirang, Candi Wates village, Kecamatan Prigen, Pasuruan, East Java, Indonesia, approximately 31 kilometers west of Pasuruan city or 41 kilometers south of Surabaya.
attractions: Taman Candra Wilwatikta, restaurants: SRI Istana Ayam Goreng, Depot Murni, Dona Clara Brazilian Delights, Bebek Citro Roso
Ratings
Description
Jawi temple is a syncretic Hindu-Buddhist candi dated from late 13th century Singhasari kingdom. The temple is located on the eastern slope of Mount Welirang, Candi Wates village, Kecamatan Prigen, Pasuruan, East Java, Indonesia, approximately 31 kilometers west of Pasuruan city or 41 kilometers south of Surabaya.
Posts
Candi Jawi dibangun semasa Singhasari. terletak di kaki Gunung Welirang, tepatnya di Desa Candi Wates, Prigen, Pasuruan, Jawa Timur, sekitar 3 kilometer dari pusat kota Pandaan. Candi ini bukan tempat ibadah tetapi tempat peletakan abu Raja Singhasari terakir, Kertanegara yang sohor mengusir utusan Kubilai Khan Mongolia. Juga pernah menjadi tempat pelarian Raden Wijaya dari makar Jayakatwang, sebelum mendirikan Majapahit. Bentuk candi berkaki Siwa, berpundak Buddha. Ketinggian candi ini sekitar 24,5 meter dengan panjang 14,2 m dan lebar 9,5 m. Dibuat unik menyerupai Candi di Jateng, karena bukan dari bata merah. Melainkan batu putih dan batu andesit. Reruntuhan di sekitarnya adalah bentar yang terbuat dari bata merah. Menurut Negarakertagama candi ini pernah dikunjungi Hayam Wuruk untuk menghormati kakek buyutnya. Ada sejumlah arca bersifat Siwa, seperti Nandiswara, Durga, Ganesa, Nandi, dan Brahma. Arca-arca peninggalan yang ditemukan di Candi Jawi telah dipindahkan, sebagian besar ke Museum Trowulan, museum Mpu Tantular Surabaya dan sebagian ke tempat komersial yaitu Hotel Tugu Park Malang. Aneh dan menghilangkan nilai historia, namun aman dari penjarahan. Direnovasi beberapa kali mulai dari Hindia Belanda hingga jaman Orde Baru. Kini dikelola @humas.bpcbjatim dan dengan bantuan donasi. HTM seikhlasnya, pintu masuk di depan makam masuk gang. #kilasdokumenter #literasyikgalih @galih.wib
galih akademikgalih akademik
00
Lokasi yang strategis dan mudah di jangkau. kekurangan nya : -tempat parkir yang sangat sempit(informasi yang saya peroleh kalau di akhir pekan parkir utamanya ada di pinggir jalan raya prigen.) Sebenarnya saya sangat suka tempat ini memiliki nilai sejarah yang tinggi, hanya saja setelah melihat dari dekat (ternyata telah di pugar pada era pemerintahan orde baru) beberapa bagian candi belum benar-benar rampung pengerjaan nya(mungkin terburu-buru akan di resmikan/kejar tayang) Semoga tempat ini bisa lebih baik lagi dan selalu di jaga keaslian bentuk-relief serta ukuran komplek tidak berkurang meskipun pernah di pugar. Informasi dari masyarakat sekitar ada temuan candi baru di atas lahan pertanian warga dusun kalongan wetan-candi Wates,prigen.semoga pak tani nya tetap bisa bercocok tanam meskipun ada temuan candi di pekarangan nya. Mohon maaf atas segala kekurangan,mohon koreksi adanya.trims
di yasdi yas
30
Candi jawi sangat merupakan peninggalan bersejarah Hindu-Buddha Kerajaan Singhasari, untuk area sangat strategis di sebelah jalan raya pas, untuk tiket masuk gratis tanpa biaya tambahan, anda bisa datang saat sore hari view nya cukup bagus untuk si spot point sebelah jalan raya, terdapat kolam ikan memberi kesan eksotik untuk foto anda. Untuk Susan cukup sepi pengunjung disini walaupun hari libur nasional dan weekend, mungkin karena kurangnya daya tarik wisatawan. Ngomong - ngomong jadi ini baru saja selesai pemugaran pada tahun 1975 - 1980. anda juga bisa lihat di area kompleks jadi di bangunan tersebut ada hal unik beberapa batuan yang berbeda warna pada pahatnya. Yuk kunjungi situs ini nikmati liburan bersama keluarga anda By Instagram : @fensyhr21
Febriansyah Rio MahfudiFebriansyah Rio Mahfudi
10
Candi Jawi merupakan salah satu candi peninggalan Budha dan peninggalan Kerajaan Singasari. Candi ini terletak di kaki Gunung Welirang, tepatnya di Desa Candi Wates, Kecamatan Prigen, Kabupaten Pasuruan, sekitar 31 km dari kota Pasuruan. Dalam kitab Negarakertagama karangan Empu Prapanca, candi ini disebut Jawajawa atau Jajawi. Dari Jajawi, nama tersebut kemudian berubah menjadi Jawi. Dalam kitab Negarakertagama pupuh 56 disebutkan bahwa Candi Jawi didirikan atas perintah raja terakhir Kerajaan Singasari, yaitu Kertanegara. Negarakertagama menyebutkan, di dalam bilik candi terdapat arca Siwa. Di atasnya arca Siwa terdapat arca Maha Aksobhya yang kini telah hilang. Ada sejumlah arca bersifat Siwa, seperti Nandiswara, Durga, Ganesa, Nandi, dan Brahma.
Dicky PurnamaDicky Purnama
00
Candi yang keren. Menurut beberapa ahli candi ini dibangun untuk pendharmaan Sri Kertanegara, penguasa terakhir Singhasari. Ketika aku berkunjung ke sana, malah nemu berbagai keunikan. Candi ini memiliki denah candi pada bass-relief sebelah utara, bentuknya persis dengan gerbang di barat dan candi menghadap barat dan di sekitar candi dikelilingi kolam. Aneh rasanya gerbang di belakang candi. Uniknya lagi, candi ini dibangun dengan dua bahan bangunan yaitu batu hitam dan batu putih. Oh ya, dalam Kakawin Desawarnnana disebutkan candi ini pernah disambar petir dan direnovasi.. Wah, apakah mungkin candi ini ada sejak masa Singhasari dan direnovasi masa Majapahit? Datang saja ke sana untuk menemukan jawaban tersebut?
Den JatayuDen Jatayu
00
CANDI JAWI TERLETAK DI JALAN CANDIWATES KECAMATAN PRIGEN KABUPATEN PASURUAN. LETAKNYA AMAT STRATEGIS DAN AMAT MUDAH DI AKSES BAIK KENDARAAN UMUM MAUPUN PRIBADI. CANDI INI AMAT INDAH DI HIASI ANEKA RELIEF YANG MENCERITAKAN TENTANG PANJI DAN MEMILIKI KETINGGIAN 42,5 METER. CANDI INI BERBENTUK PERSEGI DENGAN UKURAN 14,2× 9,5 METER. TIDAK SEPERTI CANDI DI JAWA TIMUR YANG PADA UMUMNYA MENGHADAP KE BARAT, CANDI INI JUSTRU MENGHADAP KE ARAH SEBALIKNYA YAITU TIMUR. CANDI INI DI KELILINGI PARIT DENGAN LEBAR SEKITAR DUA METERAN YANG DI TUMBUHI BUNGA TERATAI NAN INDAH APABILA SEDANG BERMEKARAN. OKE SEKIAN SOBAT SAMPAI DI SINI DULU ULASAN SAYA, SELAMAT BERLIBUR DAN SEMOGA HARI HARIMU MENYENANGKAN. TERIMA KASIH.
Tikno ChandraTikno Chandra
20
Nearby Attractions Of Candi Jawi (Jawi Temple)
Taman Candra Wilwatikta

Taman Candra Wilwatikta
4.4
(1.3K)Click for details
Nearby Restaurants Of Candi Jawi (Jawi Temple)
SRI Istana Ayam Goreng
Depot Murni
Dona Clara Brazilian Delights
Bebek Citro Roso

SRI Istana Ayam Goreng
4.4
(2.9K)$$
Click for details

Depot Murni
4.5
(1.1K)$$
Click for details

Dona Clara Brazilian Delights
4.7
(235)Click for details

Bebek Citro Roso
4.2
(40)Click for details
Reviews
- Unable to get your location