Available menus: Nasi Sapi Lada Hitam, Nasi Ayam Geprek, Nasi Bistik Ayam, Dori Asam Manis, Nasi Goreng Ayam, Kwetiau Goreng, Kentang Goreng, Cireng, Tahu Sumedang, Nachos, Pisang Goreng, Pempek, Coffee, Yoghurt,...
Read moreSaya terbilang lumayan sering ke sini. Kemaren pada tanggal 9 Maret 2025, Iftar di sini dengan menu non-Iftar. Untuk servicenya lumayan, untuk table & sofa sangat tidak nyaman untuk makan dikarenakan table jauh sangat pendek dibandingkan sofa & kursi. Sempat pindah table jadi di area outdoor, tapi balik lagi ke table awal dikarenakan hujan, begitu kembali ke table awal, kursi sudah berkurang satu diambil oleh customer lain, saya minta tambahan kursi lagi, tapi kurang cepat tanggap dari pihak waiternya (perlu bilang ke-3 waiter dulu, dan lumayan agak lama prosesnya) saya maklum karena sedang hectic menjelang Adzan Magrib, tapi rasanya tidak didahulukan saja gitu. itu casenya urgent karena sudah Adzan jdnya duduk 1 berdua, padahal waiter & waitress juga melihat kondisi table kami seperti itu tapi tidak ada yang inisiatif membantu. Sampai akhirnya kursi tambahan datang (diantarkan oleh waiter yang pertama saya minta tolong ambilkan tambahan kursi) tapi kursi yang datang malah lebih tidak nyaman untuk makan di table tersebut. Sudah tanya ke kasir karena ada table kosong di tengah, apakah kami boleh pindah ke situ atau tidak, jawabanya di sana sudah reservasi. Walau di meja tidak ada signage reservasi, sampai akhirnya kita selesai makan dan pulang, table tersebut masih kosong tanpa ada signage reservasi. Kesimpulanya, mungkin bisa lebih dipikirkan terkait kenyamanan customer ketika makan dan minum di table, dibandingkan mementingkan estetika. Karena yang paling dibutuhkan adalah kenyamanan duduk mengingat ini bukan sekedar Coffee shop melainkan Cafe juga. Ohiya, saya pesan 4 main course & 3 lite bite, mungkin ke depannya boleh dievaluasi lagi terkait rasa, khususnya sauce pada Chicken salted egg (kekentalanya & racikan rasanya), pada Tahu Lada Garam yang sangat dibanjiri dengan minyak, terkesan tidak disaring terlebih dahulu, juga pada Spaghetii Mozza Meatball (Coba dire-check kembali rasanya & tekstur pada meatballnya). Terima kasih, semoga ke depanya akan...
Read moreKafe ini adalah tempat yang ‘aman’ untuk mengajak hang-out baik keluarga maupun anak muda. Keluarga terutama ibu-ibu tidak akan complain karena makanan di restoran ini tergolong tidak aneh-aneh serta yang paling penting adalah banyak spot fotonya sedangkan untuk anak muda tempat ini relatif tidak membosankan.
Tempatnya benar-benar luas, bahkan untuk wedding-pun sepertinya masih sangat feasible. Point of interest dari kafe ini menurut saya adalah nuansa kafenya yang asri banget. Saya sangat suka pepohonan, rerumputan, serta kolam teratainya. Bagi saya nuansa seperti ini (theoritically) sangat refreshing dan relaxing. Di tempat ini tersedia juga seating area dengan bean bag yang sayangnya harus ditebus dengan biaya tambahan lagi. Tbh, saya tidak menyesal karena tidak menyewa bean bag-nya karena di area itu, crowds distancingnya benar-benar parah, apalagi saya datang di sabtu sore—malam. Berbeda dengan tempat duduk dengan bangku di sekitar kolamnya yang distancing sudah fixed jadi terasa lebih aman dan nyaman.
Food and Beverage: Sejujurnya saya sedikit surprised dengan harga makanan dan minuman di tempat ini, bayangkan saja makanan berat di kafe ini dibanderol dengan harga mulai dari 20 ribuan saja sedangkan untuk minumannya mulai dari belasan ribu saja, benar-benar murah untuk tempat seperti ini. Sayangnya, semua makanan dan minumannya disajikan dengan menggunakan kemasan sekali pakai, namun kali ini saya memaklumi karena pasti ribet untuk kafe seluas ini jika digunakan alat makan kaca. Coffee Float (28K) Menu ini pada dasarnya adalah es kopi susu dengan tambahan satu scoop es krim vanilla. Citarasanya memang agak sedikit kemanisan namun manisnya masih sangat pleasant. Saya sempat mencoba es kopi susu standard milik teman saya dan setelah itu saya berpikir kalau pilihan saya sudah benar. Menurut saya penambahan es krim vanilla berhasil menyelamatkan es kopi susunya yang kurang...
Read more