Pasar Gede Solo. Salah satu tujuan wisata yang ikonik di Surakarta dan harus di coba. Bukan hanya menjadi pusat perekonomian di Solo dengan UKM nya.. Dikenal sebagai Pasar Gede Harjonagoro, pasar induk terbesar di Solo dan didirikan pada 1923 oleh Pakubuwono X tersebut memilii bangunan yang megah. Ada sekitar 1000an pedagang menjajakan dagangannya di pasar yang bangunannya diarsiteki Ir Thomas Karsten tersebut. Banyak barang yang bisa kamu dapatkan di sini, termasuk berbagai hal yang khas Solo, termasuk oleh-oleh. Namun, yang paling asyik adalah kamu bisa berwisata kuliner di Pasar Gede Solo ini karena tidak sedikit produk makanan yang menggoyang lidah dan cukup ngehits bagi banyak orang. Tertarik berwisata kuliner di Pasar Gede Solo, delapan makanan ini bisa menjadi opsi untuk dipilih. Dijamin seru, murah dan maknyus, lho! -Nasi Liwet Bu Sri yang ngangeni Datang pagi-pagi ke Pasar Gede, kamu bisa langsung menuju ke warung Nasi Liwet Bu Sri. Lokasinya ada di deretan lapak penjual buah, menempati posisi paling sudut. Di sini, kamu bisa menikmati seporsi nasi liwet yang harum dan gurih, yang disajikan dalam daun pisang yang dipincuk, dengan suwiran ayam kampung rebus, sayur labu dan telur pindang. Paling pas menikmati sajian ini saat hangat dan dimakan di tempat. Harganya pun sangat murah, 9,000 Rupiah saja, -Tengkleng Pasar Gede yang khas Jika berwisata kuliner di Pasar Gede Solo pada menjelang siang, tengkleng Pasar Gede mungkin bisa menjadi alternatif yang lebih tepat. Dengan rasa dan aroma yang lebih kuat, kuliner ini asyik dinikmati saat panas. Harganya juga bersahabat, mulai dari 20,000saja Lokasi penjual tengkleng Pasar Gede tersebar di sejumlah lokasi, namun yang cukup ngehits adalah yang berada di pojokan Pasar Gede. Dalam satu porsi tengkleng, kamu bakal mendapatkan nasi dengan guyuran kuah segar beraroma dan gurih, plus olahan tulang kambing dan jeroan yang dimasak dengan rempah-rempah dan menjadi makanan yang dijamin lezat dan nikmat. -Timlo Sastro yang legendaris Jika kamu bertanya pada warga asli Solo, timlo mana yang paling fenomenal dan melegenda, tidak sedikit yang akan menyebut timlo sastro belakang Pasar Gede. Bagaimana tidak, kualitas rasanya berhasil bertahan sejak 1952 Kuliner di Pasar Gede Solo ini adalah sajian berupa sup bening dengan banyak varian isian, mulai dari sosis solo, jeroan, suwiran ayam hingga pindang telur. Momen pas menikmati timlo sastro ini adalah saat sarapan. Harganya juga cukup ramah di kantong, 25,000 saja, Ini Dia...Es Dawet Telasih Bu Dermi yang menyegarkan setelah keliling pasar, usai berburu oleh-oleh atau barang kebutuhan pokok harian di Pasar Gede, tidak ada salahnya menikmati kuliner yang menyegarkan. Es Dawet Telasih Bu Dermi bisa jadi opsi yang menarik untuk dipilih. Meski berjualan di tempat yang kecil, warung Bu Dermi cukup ramai dikunjungi pelanggan. Bukan tanpa alasan, es dawet telasih yang ditawarkan memang menyegarkan. Satu porsi es berisi tape hijau, tape hitam, biji telasih, jenang sumsum, gula, santan dan es batu. Satu mangkuk kecil es dawet dihargai 9,000saja, dan pasti nambah.
Salam...
Read moreThis small dawet stall has existed since 1930s in Pasar Gede. Before visited this dawet stall, I wonder why this stall has existed for such a long time.
Then, after sipping the dawet for the first time, I think I got the answer. I'm not really a food aficionado, but I can tell that the dawet they're serving is really tasty.
Despite there are a lot of equally delicious dawet stalls in Solo, I think you should consider visited Es Dawet Telasih Bu Dermi for the whole new experience. Located inside the market, you can feel the bustling market activity and interact with the vendors while enjoying your dawet.
The seating is quite limited (can only accommodates three people at a time). If the seating areas are occupied, you can take standing area which virtually located in...
Read moreFor me, it's too sweet, but yeah this drink is absolutely delicious with it's own sweetness, freshness and aromatic of Pandan leaves.
For diabetic people, it's okay to forgot one day for enjoying life moment, even your body will accept and agree that this drink is enjoyable and delicious.
Anyway, put aside of those reasons, I am enjoying this with my friend, recommended place from my inner circle that whenever you visit solo, must try this drink.
the price is quite high 10.000 for 1 portion, and quite small portion too, but yeah it's still reasonable price to spend the money if you...
Read more